PLN Mobile Proliga 2023: Juara Bertahan Putri, Bank bjb Pertama Kali Tumbang
JackCityNews (Purwokerto) – Juara bertahan puteri, Bandung Bank bjb Tandamata tumbang pada hari pertama seri kedua putaran pertama PLN Mobile Proliga 2023 yang berlangsung di GOR Satria Purwokerto, Kamis (12/1/2023).
Tuan rumah Jakarta Pertamina Fastron menjadi tim yang mengalahkan sang juara bertahan dengan skor 1-3 (25-23, 24,26, 15-25, 20-25).
Ini merupakan kekalahan pertama dari tiga laga dari juara musim 2022 lalu. Dua laga sebelumnya Bank bjb menang atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia 3-1 dan dari Jakarta BIN 3-0, pekan lalu di Bandung.
Menurut pelatih Bank bjb, Alim Suseno, kekalahan atas Pertamina ini tidak diduga sebelumnya. “Karena anak-anak tidak biasa main seperti itu. Jelek sekali,” kata Alim usai laga.
Dikatakannya, melihat permainan anak asuhnya, Alim jadi bingung. “Receave dan servis jelek,” tambahnya.
Akan tetapi, hasil itu tidaj membuat dia khawatir dengan perjalanan timnya menuju final four. “Kita tidak boleh pesimus dengan hasil itu. Yang penting target masuk empat besar dan kemudian final. Kalau menang-menang terus apa yang mau dievaluasi,” jelasnya.
Sedangkan pelatih Pertamina Fastron, Eko Waluyo menegaskan kalau dia menerapkan strategi menyerang dari servis.
“Dengan menyerang dari servis kita tidak memberi kesempatan lawan untuk menyerang,” katanya lagi.(eles)