Ryana Dewi Baru Saja Dilantik Jadi Wakil Kartini Bela Negara DKI Jakarta

JakCityNews (Jakarta) – Aktifitas di dunia tarik suara masih tetap jalan, meski sesekali tampil untuk kalangan terbatas. Termasuk juga ajakan syuting untuk tayangan televisi. Selebihnya, selain tergabung dalam wadah Perempuan Merah Putih, juga sebagai Wakil Kartini Bela Negara DKI Jakarta.
Begitulah sosok Ryana Dewi yang selama ini dikenal sebagai penyanyi, baik dijalur dangdut maupun pop. Kendati ada masa pandemi, ada saja kegiatan yang melibatkan dirinya. Bahkan, boleh dibilang lumayan karena mendapat masukan alias honor.
“Cuma ya itu, hasilnya nggak kayak tampil di panggung-panggung nyanyi profesional. Sebab, sebelum ada pandemi, saya bisa dibilang harus mengisi job show ke daerah-daerah,” aku artis cantik berbody seksi, asli kelahiran Kota Bandung, Jawa Barat, itu kepada JakCityNews, Rabu (8/12/2021).
Baca juga :
- PLN Terus Jalin Kolaborasi Global, Kembangkan Energi Hidro di Indonesia
- PLN Mobile Proliga 2025: LavAni Menangi Laga Perdananya di Final Four, Kalahkan Bank Sumsel 3-0
- PLN Mobile Proliga 2025: Popsivo atasi Petrokimia untuk Raih Kemenangan Pertama Babak Final Four
- PLN Mobile Proliga 2025: Bhayangkara Presisi Tundukkan Samator
- PLN Mobile Proliga 2025: Pertamina Kalahkan Electric PLN di Awal Laga Final Four
Terkait keaktifannya di PMP (Perempuan Merah Putih), menurutnya, sangat memberikan pengalaman berbeda. Dari situ, kata Ryana lebih lanjut, bisa belajar berorganisasi. Apalagi, ia harus banyak kenal dengan tokoh-tokoh di tingkat DKI Jakarta dan nasional.
Ryana pun baru saja dilantik jadi Wakil Kartini Bela Negara di tingkat DKI Jakarta. Sebagai harapannya, kelak bisa menggiring atau meraih kesempatan aktif di dunia politik. Semua itu harus dijalani melalui proses.
“Pokoknya, jalani aja dengan enjoy. Cukup menyenangkan. Jadi, bisa membuka jaringan atau hubungan dengan siapa saja,” tutur Ryana Dewi yang berharap situasi normal, sehingga bisa total aktif lagi sebagai penyanyi profesional. (Agsa)