Yang Ingin Mudik, Setelah Salat Tarawih Silahkan Lakukan Vaksin Booster
JakCityNews (Jakarta) – Terkait persiapan menghadapi Idulfitri 1443 H/2022 M, Presiden Jokowi menginstruksikan jajarannya untuk mempersiapkan penyelenggaraan mudik tersebut dengan baik serta mengantisipasi lonjakan jumlah pemudik.
“Rapat Terbatas membahas beberapa hal yang berkaitan dengan persiapan mudik tahun 2022,” ujar Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir usai ratas, Rabu (06/04/2022),
Secara khusus, Presiden meminta untuk memperhatikan ketersedian dua hal, yaitu pertama, bahan pangan dan kedua, bahan bakar minyak (BBM).
“Presiden telah berpesan agar disiapkan dengan matang oleh seluruh kementerian terkait dan lembaga terkait, mengingat berdasarkan proyeksi atau prediksi dari hasil survei yang dilakukan Kementerian Perhubungan, angka yang akan melaksanakan mudik Idulfitri berkisar antara 76-86 juta warga Indonesia,” ujarnya.
Presiden juga menekankan agar pelaksanaan perjalanan mudik tahun ini betul-betul diatur secara tepat dan ketat, sehingga tidak menimbulkan risiko-risiko yang tidak perlu serta semua orang bisa menikmati mudiknya dengan gembira dan sampai tujuan dengan selamat.
Terkait hal itu, Presiden menginstruksikan untuk terus meningkatkan laju vaksinasi terutama untuk dosis kedua dan lanjutan atau booster khususnya bagi masyarakat yang akan melakukan mudik. Hal ini dilakukan pemerintah agar dapat terus melindungi masyarakat sekaligus menekan laju penyebaran COVID-19.
“Pada momentum kegiatan Ramadan tahun ini, terutama dalam melaksanakan ibadah salat Tarawih, malam, diupayakan untuk dilaksanakan sekaligus pelaksanaan vaksinasi dan booster,” tandasnya. (Alvim)